Wednesday, January 30, 2013

Panduan Merakit Komputer Lengkap dengan Video Tutorial


Panduan Merakit Komputer Lengkap – Pada postingan ini Saya akan menjelaskan mengenai cara Merakit Komputer Lengkap. Sebelum memulai perakitan, lebih baiknya kita menyediakan peralatan-peralatan yang dibutuhkan. Khan gak lucu kalo merakit komputer tapi gak ada motherboard-nya. :D

Peralatan dan Perlengkapan dalam Merakit Komputer



Peralatan yang diperlukan diantaranya Obeng Plus (+), Obeng Minus (-), Tang, Multitester dan Pinset.
Perlengkapan dan Cara Merakit Komputer yaitu :
1. Motherboard
    Perlengkapan pertama yang harus disediakan adalah Motherboard (papan induk komputer). Nantinya
    komponen komputer lainnya akan ditempatkan pada motherboard. Misalnya seperti RAM / memori
    utama, VGA card, Processor, dan lain-lain. Motherboard juga bertugas untuk pusat pengelolaan.
2. Central Processing Unit / CPU (Processor)
    CPU merupakan komponen terpenting dalam sistem komputer yang bertugas sebagai otak dalam
    sistem komputer. Penjelasan tentang processor sudah pernah Saya bahas pada
    artikel Mengenal Processor
3. Fan (Kipas) dan Heatsink
    Ketika processor bekerja (komputer hidup) maka suhunya akan panas sekali, bisa mencapai lebih dari
    75 derajat Celcius. Maka diperlukan alat untuk menetralkan suhunya yaitu kipas dan heatsink.
4. Harddisk (HDD)
    HDD berbentuk persegi dan didalamnya terdapat piringan magnetis yang befungsi menyimpan data
    sekunder.
5. Memori Utama (RAM)
    Memori merupakan komponen yang berfungsi untuk menyimpan data sementara waktu sebelum
   disuplai ke processor untuk diolah. Lebih lengkap tentang memori telah Saya bahas pada
    artikel Fungsi Memori
7. CD/DVD Drive
    Untuk membaca dari kaset CD / DVD atau menuliskan data kedalamnya diperlukan CD / DVD Drive,
    atau biasanya orang menyebutnya CD / DVD RW.
8. VGA Card (Kartu Grafis)
    Setelah data selesai diproses, maka untuk menampilkan outputnya ke layar monitor diperlukan
    penerjemah yaitu VGA card. VGA merupakan singkatan dari Video Graphics Adapter. Kebutuhan
    terhadap VGA card berbeda-beda tergantung keinginan pengguna. Jika untuk design / game diperlukan
    spek VGA yang lumayan baik.
9. Kartu Suara (Sound Card)
    Komputer dalam mengolah suara memerlukan sebuah perangkat keras yaitu Sound card. Bentuk nya
    mirip dengan lempengan PCB.
10. Penyuplai Daya (Power Supply)
      Perangkat ini berfungsi untuk menyuplai tenaga listrik kedalam semua komponen komputer agar
     dapat bekerja.
11. Cassing
12. Mouse dan keyboard.
13. Monitor

Langkah-Langkah Merakit Komputer Lengkap dengan Video Tutorial



1. Langkah pertama yaitu berilah alas pada permukaan yang datar untuk meletakkan motherboard. Agar motherboard tidak tergores ataupu terputus jalur komponen-nya.

2. Kemudian pasanglah processor ke motherboard dan lakukanlah sebelum motherboard dipasangkan ke cassing. Agar lebih mudah memasang processornya (karena apabila kaki – kaki pada processor sampai bengkok maka tidak bisa digunakan lagi ). Dan perhatikanlah kesesuaian antara jenis dudukan processor di motherboard dengan processornya.


3. Selanjutnya pasanglah heatsink dan kipas processor. Seperti gambar dibawah ini.

4. Kemudian lakukan pemasangan Memory / RAM di slot memori pada motherboard. Tekan sampai kedua penjepit dikanan dan kiri memory terkunci denagn sendirinya. Perhatikan letak kaki/parit Memory ketika memasang, jangan sampai salah tempat. Karena dapat menyebabkan kerusakan pada Memory itu sendiri dan motherboard.


5. Lalu  siapkanlah cassing untuk memasang komponen yang lainnya.
6. Setelah Cassing siap, maka dilanjutkan dengan memasang power supply. Lihat pada gambar berikut.

7. Selanjutnya pasangkan moteherboard secara perlahan ke cassing, untuk menghindari kerusakan motherboard. Yang harus diperhatikan ketika pemasangan yaitu konektor – konektor yang ada seperti konektor untuk keyboard, vga, sound dan mouse agar tidak salah dalam memasangnya.


8. Lalu baut-lah motherboard dengan dudukan-nya supaya kuat dan tidak mudah goyang.
9. Dalam penjelasan ini kita memakai Motherboard On Board. Yaitu motherboard yang sudah terdapat
    Sound Card, LAN Card dan VGA Card jadi satu di motherboard. Jadi tidak perlu repot-repot
    memasangnya lagi.
10. Lalu pasangkan CD / DVD ROM dari depan pada tempat / rak yang telah tersedia di cassing.
11. Lalu kencangkan baut CD / DVD ROM agar tidak goyang. Lalu sambungkan kabel power dan kabel
     data ke CD / DVD ROM dari moteherboard.
12. Kemudian pasang HDD (harddisk) ke cassing. Letakkanlah pada rak yang tersedia di cassing.
      Hati-hati dalam memasangnya karena harddisk sangat rentan dangan guncangan.
      Kencangkanlah bautnya.
13. Ketika HDD telah dipasang lalu pasangkan kabel data HDD ke motherboard dan HDD itu sendiri.



14. Kemudian pasanglah konektor power supply ke tempat konektor pada motherboard. Pemasangannya
      harus benar, sebab jika salah pasang dapat menyebabkan motherboard rusak / terbakar.


15. Lalu pasanglah konektor hdd lad / konektor power / konektor restart dll pada konektor di motherboard. perhatikan gambar dibawah ini.


16. Setelah itu kita harus mengetes apakah semua komponen terpasang dengan benar atau tidak. Hidupkanlah komputer, apabila komputer bisa Booting berarti perakitannya berjalan dengan benar. Jika tidak, maka harus diperiksa lagi apa yang salah. Setelah perakitannya berhasil, barulah kemudian install Sistem Operasi (Windows atau Linux) agar komputer dapat digunakan. Dan Anda telah berhasil menjadi Tukang Rakit Komputer. Selamat. :)

Berikut ini Saya tambahkan Video Tutorial Merakit Komputer Lengkap



Sekian Panduan Merakit Komputer Lengkap dengan Video Tutorial.

Semoga Membantu Anda.

Sunday, January 27, 2013

Kegunaan Komputer dalam Kehidupan Sehari-hari

Kegunaan Komputer dalam kehidupan Sehari-hari – Julukan Kuno, Gaptek atau ketinggalan zaman akan melekat pada seseorang jika tidak dapat menggunakan laptop / komputer. Dilain bidang, yaitu bidang pekerjaan menuntut kebanyakan orang untuk dapat mengoperasikan komputer. Sebab dengan penggunaan komputer dapat mempercepat dan mempermudah suatu pekerjaan.


Alasan yang umum diutarakan kebanyakan orang tentang Kegunaan dan Manfaat Komputer yaitu :
1. Pekerjaan jadi lebih cepat dan mudah.
2. Membantu dalam berkomunikasi.
3. Sebagai alat menghibur diri.

Sebagian besar orang akan mengatakan 3 alasan diatas. Sebenarnya Kegunaan dan Manfaat Komputer lebih dari sekedar 3 hal tersebut. Bahkan dengan penggunaan komputer saja dapat dijadikan USAHA, contohnya adalah Bisnis Online.

Sekarang mari kita bahas secara rinci kegunaan dan manfaat komputer

1. Pekerjaan jadi Lebih Mudah dan Cepat


Dalam dunia pekerjaan, komputer mempunyai peranan sangat penting dalam membantu mempermudah dan mempercepat pekerjaan. Sebagai contoh, ketika belum ada komputer orang harus menggunakan mesin ketik untuk mengetik. Kertas akan disobek / diganti ketika ada kesalahan dalam pengetikan. Namun dengan komputer kita dapat mengeditnya berulang-ulang tanpa harus memboroskan kertas. Dan dokumen / hasil ketikan tersebut dapat disimpan dalam komputer.

2. Membantu Komunikasi


Dahulu hanya fasilitas telepon yang dapat dijadikan alat komunikasi kepada orang yang jauh, dan itupun kita hanya bisa mendengar suaranya saja. Tidak lebih.
Berbeda dengan zaman serba canggih sekarang ini, dengan penggunaan komputer dapat berkomunikasi dengan orang yang jauh dan dapat melihat wajahnya secara langsung sambil berbicara dengannya. Bahkan kita bisa saling kirim file, gambar dan video.

3. Alat Untuk Menghibur Diri


Hiburan termasuk suatu hal penting bagi pribadi seseorang, terutama disaat suntuk. Maka dengan komputer kita bisa mendengarkan lagu favorit dan juga dapat melihat video – video lucu yang banyak tersedia di internet (terutama di Youtube). Bagi yang hobi main game, bisa juga dengan komputer tanpa harus punya PS3 atau PSP.

4. Membantu Dunia Pendidikan


Proses belajar zaman sekarang dengan proses belajar zaman dulu sudah jauh berbeda. Kalau dulu umumnya orang hanya bisa belajar dari sekolah / pendidikan formal lainnya. Sekarang, kita bisa menggali segudang informasi dari internet tentang segala pengetahuan. Mahasiswa mencari tugas kuliah umumnya dari internet.
Atau kita juga bisa belajar dari aplikasi – aplikasi yang sudah diinstall di komputer. Seperti Adobe Photoshop (untuk edit foto), Corel Draw (untuk design), dll.

5. Membantu Menemukan Informasi


Untuk manfaat yang satu ini kita perlu tambahan akses internet pada komputer. Sebab informasi yang kita butuhkan hanya ada di dunia maya / internet. Contoh informasi yang bisa diperoleh yaitu :
- Informasi Jadwal Penerbangan
- Informasi Ilmu Pengetahuan Sekolah / Kuliah.
- Informasi Lowongan Pekerjaan
- Informasi Teknik Perbaikan Komputer, Kendaraan, dll

6. Membantu Membuka Usaha


Banyak sekali bidang usaha yang dapat kita mulai hanya dengan modal komputer, diantaranya yaitu :
- Membuka Kursus Komputer
- Bisnis Online
- Percetakan dan Sablon.
- Menjadi Programmer Freelance (seperti Saya, hehee)
- Rental Komputer
- Teknisi / Instalasi Komputer.
- dll.

Selain Manfaat Komputer diatas, ada juga dampak negatif dari Kegunaan Komputer yaitu diantaranya :
1. Banyak orang (khususnya pelajar) yang terlarut dalam game / permainan kesukaannya sampai lupa
    pada tanggung jawab pokok diri mereka sendiri.
2. Ada lagi yang suka mengakses situs – situs yang terlarang misalnya situs yang menyediakan konten
    porno atau perjudian online.
3. Sering terjadi pencurian secara online atau penipuan (melalui situs web tertentu) yang dilakukan orang
    tidak bertanggung jawab.
4. Sebagian programmer yang tidak bertanggung jawab bahkan mencuri data pribadi orang lain untuk
    kemudian digunakan untuk aksi kejahatan.

Thursday, January 24, 2013

Fungsi Memori dan Bagiannya


Fungsi MemoriMemori Komputer / RAM merupakan hardware (perangkat keras) yang sanagt penting dalam komponen komputer. Untuk selanjutnya akan Saya bahas dalam artikel ini. Random Access Memory atau yang biasa disingkat RAM berfungsi sebagai tempat penyimpanan data sementara dalam komputer. Sebelum data diproses di Processor, terlebih dahulu disimpan di memori / RAM. Lalu kemudian disuplai ke processor untuk diolah menjadi output / hasil yang diinginkan. Itulah Fungsi Memori yang terpenting. Akan Saya berikan gambaran contoh supaya lebih mudah dimengerti.

Ketika Anda menjalankan suatu program aplikasi misalnya Microsoft Office atau Mozilla Firefox maka processor akan membuka aplikasi / software tersebut dari HDD (hardisk) lalu kemudian akan meload-nya ke memori utama / RAM. Seperti itulah kira-kira gambaran sederhana tentang fungsi memori atau RAM.

Kalau orang menyebut memori komputer, umumnya mengacu pada memori utama komputer yaitu RAM. Disaat prosessor melakukan proses pengolahan data / komputing, memori /  RAM berfungsi mendukung dan melayani ketersediaan data mentahnya. Jadi, tanpa adanya memori maka seluruh proses komputing tidak akan berjalan.

Fungsi Memori / RAM dan bagian - bagiannya yaitu :


1. Dynamic Random Access Memory (DRAM)
DRAM memiliki bentuk yang beragam. Umumnya berbentuk persegi / petak dengan warna hitam dan terletak di bagian PCB memori. DRAM berfungsi untuk menampung data dalam waktu yang singkat, dan juga akan selalu direfresh secara periodik / berkala.

2. Contact Point
Contact point merupakan bagian memori yang berfungsi sebagai penghubung ke motherboard / papan induk. Yang terdiri dari 1 atau 2 buah lekukan (NOTCH) dan beberapa titik. NOTCH bertujuan untuk mencegah kesalahan pasang memori pada motherboard.

3. Printed Circuit Board (PCB)
PCB merupakan sebuah board/papan berfungsi sebagai tempat komponen-komponen yang terdapat jalur koneksi antara satu komponen dengan yang lainnya. PCB dibuat dari fiber / pertinak yang dilapisi perak atau tembaga. PCB biasanya memiliki warna hijau dan terdiri dari beberapa layer / lapis tembaga.

Berikut ini Saya tambahkan video Cara Memasang Memori / RAM.



Ketika processor / CPU akan menjalankan suatu aplikasi / software dari komputer (dalam hal ini yang dimaksudkan adalah dari harddisk) contohnya seperti aplikasi Microsoft Word, Excel ataupun permainan maka ia akan meloading-nya ke memori utama / RAM. Hal inilah yang membuat aplikasi berjalan lebih cepat dari pada harus meng-access langsung ke hardisk yang lebih lambat kecepatannya.

Itu dikarenakan harddisk tugasnya sebagai penyimpanan data / storage. Kecepatan komputer dalam menyelesaikan prosesnya semua dikarenakan komputer mengakses datanya dari memori / RAM, bukan dari harddisk.

Wednesday, January 23, 2013

Mengenal Fungsi Processor Komputer


Fungsi Processor - Dalam tulisan Saya yang pertama ini, Saya akan menjelaskan fungsi processor komputer. Umumnya orang tahu bahwa Processor adalah inti dari sebuah komputer atau biasanya orang sebut CPU (Central Processing Unit). Ada juga sebagian orang menyebutnya Micro Processor dikarenakan bentuknya yang kecil.
Pada saat ini telah tersedia banyak macam CPU / Processor dipasaran. Kita mengenal Processor Intel Core 2Duo, Intel Core i3, Intel Core i5, dan yang terbaru dari keluarga Intel yaitu Intel Core i7. Untuk processor merk AMD juga tersedia banyak dipasaran. Harganya pun berbeda-beda tergantung kualitas, spesifikasi dan kecepatan processor itu sendiri. Namun, fungsi dan tugasnya tetap sama. Diibarat sebagai masinis kereta api atau sebagai otak / brain dalam sebuah PC.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More